Label

Dari Kota Batam, Atlet Pancak Silat Ucapkan Terimakasih Kepada Medco

Redaksi
Jumat, 01 November 2024
Last Updated 2024-11-06T14:40:37Z


AtimNews.com, ACEH TIMUR -- Mustafa pelatih pancet silat yang juga Ketua Dewan Guru PPS Suci Hati Manunggal Aceh asal Kabupaten Aceh Timur menyampaikan terimakasih dan apresiasi kepada Perusahaan Migas PT Medco E&P Malaka Blok A yang telah mendukung keberangkatan para atlit panca silat ke Kota Batam. Sabtu (02/11/2024)

"Alhamdulillah, sebanyak 6 atlit dan official telah tiba di kota Batam untuk mengikuti ajang open Pancak Silat Batam" ujar Mustafa perwakilan dari Kontingen PPS SHMA Kabupaten Aceh Timur.

Menurutnya, tiba para atlit ini tidak lepas dari bantuan Perusahaan PT Medco E&P Malaka Blok A.

"Alhamdulillah, kami sampaikan terimakasih banyak kepada Medco dan pihak lainnya yang telah membantu dan mendukung" ucapnya.




Sejauh ini, sudah dua atlet telah meraih mendali perak dari pertarungan tersebut.
Menurutnya, para atlet yang berlaga ini berasal dari Kecamatan Indra Makmu, Julok dan kecamatan Nurussalam Kabupaten Aceh Timur.

"Alhamdulillah, hingga saat ini pertandingan masih berlangsung, kami terus memohon doa dan dukungan bagi warga Aceh Timur" tutup nya.
iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Stars Rally to Beat Predators in Winter Classic at Cotton Bowl

Video Terpopuler